ThinkEdu

Truk Tanpa Sopir Berhasil Dikendalikan, Insiden Dekat Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang

Truk Tanpa Sopir Berhasil Dikendalikan, Insiden Dekat Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang
Foto : Instagram - tautan

Lingkaran.id - Terekam dari vidio unggahan instagram akun @dashcam, sebuah mobil truk yang membawa muatan meluncur tanpa pengemudi.

Sebuah truk tanpa sopir yang mengalami insiden di dekat gerbang tol Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah, pada hari Kamis, 18 April 2024, sekitar pukul 07:30 WIB, akhirnya berhasil dikendalikan oleh sang sopir. Insiden tersebut menimbulkan kepanikan di antara pengguna jalan yang melintas di sekitar area tersebut. 

Pengunjung Taman Safari Bogor Membuka Kaca Mobil di Zona Singa, Berpotensi Bahaya 

Kronologinya, truk berhenti di bahu jalan namun, pengemudi truk tersebut  lupa tarik rem tangan, lalu truk berjalan meluncur sendirinya  karena kondisi jalan yang menurun.
 
Beruntungnya, pengendara lain  segera membantu memberi tumpangan kepada pengemudi sopir truk tersebut untuk mengejar truk yang melaju begitu kencang tanpa sopir.
“Terimakasih bapak pengemudi mobil Inova putih bisa ngejar truknya,”tulis ungahan dalam rekaman vidio tersebut. 

Pria Tanpa Identitas Tewas Tertabrak Mobil di Ruas Tol Dalam Kota 

Dalam vidio rekaman terlihat pula sang sopir mencoba mengejarnya hingga terjatuh, lalu sang sopir kembali bangun untuk mengejar truk yang terus melaju dan akhirnya sang sopir berhasil membuka pintu truk dan mengendalikan truk tersebut. 
 
Setelah dimintai keterangan oleh petugas, truk itu diperbolehkan kembali melanjutkan perjalanan.
Meskipun demikian, insiden ini menyoroti pentingnya keamanan dalam mengemudi di jalan raya dan mengingatkan akan perlunya sistem yang lebih baik untuk mencegah kejadian serupa.***
 

Berita Lainnya
Video Lingkaran
Berita Populer Bulan ini
Bina Husada
Berita Terbaru