Website Thinkedu

Polisi Militer Bekuk Oknum Anggota TNI Gadungan

Polisi Militer Bekuk Oknum Anggota TNI Gadungan
Foto : Ist/Puspomal
Lingkaran.id- Penangkapan yang dilakukan oleh Pusat Polisi Militer Angkatan Laut (Puspomal) bersama Pomal Lantamal III Jakarta terhadap oknum anggota TNI gadungan di Rajeg, Kabupaten Tangerang.

Dalam proses penangkapan anggota polisi dibantu oleh M istri pelaku, sebelumnya petugas mendapati beredarnya foto MQ yang mengenakan atribut TNI AL dengan pangkat Letkol dan langsung menelusuri identitas anggota TNI gadungan tersebut, hal ini diungkapkan oleh Danpuspomal Mayjen TNI (Mar) I Made Wahyu Santoso.

Amankan 15 Remaja Dari Rumah Kos, Temukan 2 Boks Kondom Siap Pakai

Penelusuran yang dilakukan petugas dengan waktu singkat didapati alamat MQ di Desa Sukamanah, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang dan langsung melakukan koordinasi bersama Polsek Rajeg dalam mengamankan pelaku.

Usai berkoordinasi tim gabungan langsung menyambangi kediaman pelaku anggota TNI gadungan, namun diketahui pelaku MQ sedag tidak berada dirumah dan menjelaskan kepada sang istri atas perbuatan MQ.

"Saat itu MQ tidak ada di rumah. Yang ada hanya istrinya yakni, M," jelas Wahyu Santoso pada Sabtu (11/3/2023).

Ammar Zoni Ditangkap Reserse Narkoba Polres Metro Jaksel

Dalam penangkapan MQ petugas gabungan melakukan penggeledahan dan berhasil mengamankan sejumlah barang bukti berupa  atribut TNI lengkap dengan perlengkapannya seperti tanda pangkat, tanda jasa, brivet, tutup kepala, sepatu militer, dan tas loreng.

Danpuspomal Mayjen TNI (Mar) I Made Wahyu Santoso juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tidak gampang tertipu dan dapat membedakan prajurit TNI yang asli dan gadungan.

"Imbauan kami masyarakat agar lebih berhati-hati untuk bisa membedakan prajurit yang asli dan palsu. Karena sering terjadi tindak penipuan untuk mendapatkan keuntungan pribadi yang dilakukan oleh TNI gadungan," himbaunya.***
Berita Lainnya
Video Lingkaran
Berita Populer Bulan ini
Thinkedu Online Course
Berita Terbaru
Generasi Digtial Intelektual